Dinas PUPR Serah Terima Stadion Mini Olympic Teluk Bayur

Stadion berstandar nasional ini juga diserah terimakan operasionalnya dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Berau

TELUK BAYUR, HARIAN UTAMA – Jelang pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Kaltim yang dijadwalkan 26 Nopember 2022 mendatang. Pemerintah Kabupaten Berau terus melakukan persiapan.

Salah satunya stadion mini olympic Teluk Bayur yang akan menjadi lokasi utama gelaran even bergengsi empat tahunan ini.Memastikan kesiapan venue utama, Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas bersama Wakil Bupati, Gamalis dan beberapa pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) melakukan uji coba penggunaan stadion, Minggu malam (20/11/2022).

Bupati berharap seluruh kesiapan venue benar benar menjadi perhatian agar even yang diikuti oleh atlet dari 10 kabupaten dan kota se Kaltim ini sukses digelar.

Terlebih venue utama yang akan dihadiri ribuan undangan dan masyarakat dari berbagai daerah. “Alhamdulillah stadion mini olympic ini telah siap untuk dipergunakan,” ucapnya.

Stadion berstandar nasional ini juga diserah terimakan operasionalnya dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Berau. Dalam uji coba ini juga digelar pertandingan sepak bola antar jajaran Pemkab Berau melawan mantan atlet senior PSSI Kabupaten Berau (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *