banner 1024x768 banner 1024x768 banner 1024x768 banner 1024x768

Berikut Penghargaan Pemkab Berau Sepanjang 2022

Pemkab Berau

TANJUNG REDEB, HARIAN UTAMA- Kerja Nyata terus ditunjukkan Pemerintah Kabupaten dibawah kepemimpinan, Bupati Sri Juniarsih Mas dan Wakil Bupati, Gamalis. Meskipun masih fokus dalam pengendalian Covid-19, sepanjang tahun 2022 berbagai program prioritas sukses diwujudkan, serta deretan penghargaan berhasil diraih baik ditingkat provinsi maupun ditingkat nasional.

18 program prioritas yang telah ditetapkan, secara bertahap mulai dirasakan masyarakat, mulai bantuan langsung tunai, beasiswa, 1000 laptop untuk guru, 1000 titik wifi gratis,hingga program pengembangan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Akhir tahun ini Pemkab Berau juga telah resmi menetapkan lokasi pembangunan rumah sakit umum daerah yang pembangunannya akan dimulai 2023 mendatang.

Disepanjang tahun 2022 Pemkab Berau meraih berbagai prestasi mulai ditingkat provinsi hingga nasional. Enam panji keberhasilan pembangunan dari Gubernur Kaltim diraih Berau, diantaranya di bidang Kesejahteraan Sosial, Kepariwisataan, Ketahanan Pangan, Perkebunan, Pembangunan Kesehatan Kategori Kabupaten dan Tim Penggerak PKK Berprestasi Kategori Kabupaten.

Dari Pemerintah Provinsi , Pemkab Berau juga meraih penghargaan pembangunan daerah (PPD) dengan peringkat ketiga atas kinerja dalam menyusun perencanaan pembangunan hingga pelaksanaan dan pelaporan.

Sukses membina perusahan daerah (perusda), mengantarkan Perumda Batiwakkal meriah penghargaan TOP BUMD tahun 2022 dan Bupati menerima penghargaan Top Pembina BUMD 2022.

Pemkab Berau di tahun 2022 juga kembali menerima Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas hasil pemeriksaan keuangan tahun anggaran 2021.

Penghargaan Bidang Ketahanan Pangan dengan peringkat kedua kategori peningkatan kinerja ketahanan pangan diraih Pemkab Berau dari Provinsi Kalimantan Timur.

Selain itu dalam pembinaan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK). Pemkab Berau menghantarkan PKK meriah penghargaan terbaik pertama PKK Prestasi Se-Kaltim. Serta membawa Kampung Labanan Jaya sebagai juara pertama lomba bulan bakti gotong-royong masyarakat (BBGRM) Se-Kaltim.

Bupati Berau secara khusus menerima penghargaan anugerah tanda mata dari Menteri Agama Republik Indonesia, atas partisipasi dan kontribusi dalam pengembangan dan kebijakan positif bagi pendidikan Agama Islam di sekolah.

Dari tingkat nasional di tahun 2022 juga diraih juara pertama lomba biji kakao tingkat nasional yang diraih Koperasi Berau Kakao dengan biji kakao bersumber dari Nyapa Indah Kampung Long Lanuk.

Penghargaan Bhumandala Award diraih Bupati Berau. Penghargaan Bhumandala Nawasena diberikan oleh Badan Informasi Geospasial Republik Indonesia atas kinerja implementasi infrastruktur informasi geospasial.

Sebagai Bunda PAUD Kabupaten Berau, Bupati Sri Juniarsih menerima penghargaan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia, atas kinerja dan kepedulian yang tinggi dalam mendukung program bergerak bersama menuju PAUD berkualitas.

Di tahun 2022 Pemkab Berau juga sukses menghantarkan Kampung Sumber Agung Kecamatan Batu Putih sebagai kampung terbaik pertama lomba desa tingkat nasional regional III Kalimantan dan Sulawesi. Atas kinerja itu disaat bersamaan Bupati Berau, Sri Juniarsih juga menerima penghargaan Upakarya Wanua Nugraha 2022 dari Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia. (Hms/Rizal).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *