Kakam Inaran Sambut Baik terkait Rencana Pembangunan Jembatan Tipe B di Kampung Inaran oleh Dinas PUPR Berau

SAMBALIUNG, HARIAN UTAMA- Kepala Kampung Inaran Amirullah menyambut baik terkait akan adanya pembangunan jembatan penyebrangan di kampung mereka. Pasalnya jembatan ini merupakan salah satu penunjang dan pendukung kelancaran bagi masyarakat dalam beraktifitas.

Amirullah menyebut untuk tahun 2022 ini memang untuk usulan pembangunan di kampung Inaran belum ada yang terealisasi melainkan hanya pembangunan jalan usaha tani dari pihak ketiga dalam hal ini PT Coal.

“Tapi insya Allah di tahun depan pada bulan Januari pembangunan jembatan dikampung sudah mulai dilaksanakan.

Kami sudah ketemu dan kepala Dinas PUPR rencana selesai pembangunannya juga pada bulan November 2023 dengan pembangunan jembatan tipe B yang nantinya dapat dilalui truk tronton,” ungkapnya.

Dikatakan Amirullah, dengan akan adanya pembangunan jembatan ini merupakan angin segar bagi masyarakat di Kampung Inaran, pasalnya usulan ini telah disampaikan sejak tahun 2012 dan baru tahun depan akan mendapatkan pembangunan jembatan.

“Harapan kami, semoga pembangunan jembatan ini dapat segera dilaksanakan bulan Januari tahun depan dan tidak mengalami kendala apapun saat pembangunan jembatan ini, agar jembatan yang sangat ditunggu tunggu masyarakat sejak lama ini dapat dirasakan untuk kegiatan dan aktifitas masyarakat kampung,” pungkasnya. (*/Rizal).