TANJUNG REDEB, HARIAN UTAMA- Bupati Berau, Hj Sri Juniarsih Mas melantik dan mengukuhkan pegawai untuk jabatan fungsional serta mengambil sumpah janji pegawai PNS dilingkungan Pemkab Berau. Pelantikan digelar di Ruang RPJMD Bapelitbang Berau, Senin (27/03/2023).
Total sebanyak 224 pegawai yang dilantik dan diambil sumpah. Yang disaksikan oleh Wakil Bupati Berau, Gamalis dan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Orang nomor satu di bumi batiwakkal itu mengatakan, dengan bertambahnya pegawai yang menduduki jabatan fungsional ini diharapkan bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Khususnya dalam bidang kesehatan. Dimana sebagian besar pegawai yang dilantik merupakan tenaga kesehatan.
Dirinya menyampaikan bahwa sektor kesehatan merupakan salah satu aspek esensial yang harus diperhatikan dalam membangun daerah. “Saya berharap kita bisa memberikan kontribusi nyata bagi instansi masing-masing. Bantu pemerintah daerah untuk meningkatkan pelayanan prima,” ujarnya.
Para tenaga kesehatan juga ditekankan agar mengutamakan pelayanan masyarakat. Karena sebelumnya banyak terjadi persoalan pada saat masyarakat ingin mendapatkan layanan kesehatan.
“Jadi saat ada yang ingin dilayani harus kita prioritaskan. Masalah administrasi bisa belakangan. Dilayani dulu pasiennya,” Pinta Bupati. (*/Rizal).