TELUK BAYUR, Harian Utama – Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Berau menggelar rapat umum kampanye pemilu damai yang diselenggarakan di Alun – Alun RT 05 Teluk Bayur, pada Sabtu (03/02/2024).
Ditemui usai kegiatan berlangsung, Agus uriansyah selaku ketua Dewan Perwakilan (DPD) Partai Perindo Berau mengatakan kegiatan yang diadakan pada hari ini merupakan rapat umum terbuka kampanye partai perindo yang dihadiri 1.000 orang dan dimeriahkan oleh para artis ibu kota yang tujuannya untuk memberikan kebahagiaan serta hiburan untuk masyarakat.
“Kita memahami bahwa pesta demokrasi merupakan salah satu tujuan untuk kita bergembira, sehingganya kami menyampaikan untuk menghindari hal-hal yang dapat memecah belah”, ucapnya.
Ia juga mengatakan sangat mengedepankan program-program andalan yang telah terkait dengan partai perindo seperti UMKM dan pelatihan-pelatihan khusus yang bertujuan untuk memberikan manfaat dan mensejahterakan masyarakat.
“Program dan visi misi yang kami bawa tentunya memberikan manfaat kepada masyarakat, tetapi kalau kita melihat masih saja terdapat kekurangan-kekurangan yang belum sempurna, maka dari itu dengan kehadiran partai perindo inilah merupakan salah satu solusi untuk menjadikan kecamatan yang lebih mandiri khususnya teluk bayur dan kampung-kampung yang ada”, jelasnya.
Dirinya berharap setidaknya partai perindo dapat meraih 4 kursi di DPRD Kabupaten Berau.
“Kami melihat ada beberapa petarung-petarung yang nantinya akan memberikan sumbangan suara yang begitu besar dengan dukungan, penilaian dan semangat dari masyarakat yang ingin memberikan amanah dan tentunya merupakan salah satu penghargaan yang sangat luar biasa”, pungkasnya.
(Mya)