33 Calon Paskibraka Berau Siap Berlatih Intensif Jelang HUT Kemerdekaan RI

TANJUNG REDEB, Harian Utama – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, secara resmi membuka Pelatihan Paskibraka Tahun 2024 yang diselenggarakan di Balai Mufakat, pada Senin (05/08/2024).

Sebanyak 37 peserta Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Berau mengikuti pelatihan intensif terdiri dari 18 putra dan 19 putri yang akan mempersiapkan diri untuk mengibarkan bendera pada perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus mendatang. 

Dalam sambutannya, Sri mengucapkan selamat kepada para siswa-siswi yang terpilih menjadi peserta Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Berau tahun 2024.

“Saya mengucapkan selamat kepada anak-anak sekalian yang terpilih menjadi peserta Paskibraka Kabupaten Berau tahun 2024. Perjuangan kalian untuk mencapai titik ini tidaklah mudah, dimulai dari seleksi tingkat sekolah hingga tingkat kabupaten yang menuntut latihan keras dan kompetisi yang sengit,” ungkapnya.

Ia berharap para peserta tetap bersemangat dan memberikan performa terbaik saat membawa bendera pusaka merah putih pada hari kemerdekaan yang tinggal dua minggu lagi. Ia juga menekankan pentingnya menjaga sikap positif dan bersyukur atas kesempatan yang diberikan.

“Seperti para pahlawan yang berjuang merebut kemerdekaan, perjuangan kalian sebagai peserta Paskibraka juga memerlukan niat, tekad, dan semangat yang tinggi. Jiwa patriotisme yang telah terbentuk harus diwujudkan dalam kontribusi nyata bagi negeri dan daerah,” ucapnya.

Bupati juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada kepala sekolah dan orang tua yang telah membimbing anak-anak hingga tahap ini. Ia mengingatkan agar para peserta tetap rendah hati dan tidak sombong meskipun telah terpilih.

Sri  juga berpesan kepada Dinas Pemuda dan Olahraga, Badan Kesbangpol Kabupaten Berau, serta tim seleksi untuk melakukan proses penilaian dengan selektif, objektif, dan adil sehingga komposisi Paskibraka yang terbentuk benar-benar layak dan pantas mewakili sekolah masing-masing.

“Saya berharap kepada seluruh peserta yang terlibat akan memiliki jiwa nasionalisme dan menginspirasi kaum muda untuk memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara, khususnya Bumi Batiwakkal, Kabupaten Berau,” tambahnya.

Sri juga berharap para peserta Paskibraka dapat merawat persatuan dan kesatuan bangsa serta memberikan contoh yang baik kepada masyarakat.

“Kalian bukan lagi siswa biasa. Sebagai Paskibraka tingkat provinsi maupun kabupaten, kalian harus menjaga sikap sopan santun, menghormati yang lebih tua, dan menghargai yang lebih muda,” tutupnya.

Reporter: Mia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *