BALIKPAPAN – Tim Penggerak PKK Kabupaten Kutai Timur (Kutim) ikut serta dalam Pameran UMKM UP2K yang digelar selama tiga hari dari tanggal 1 – 3 Agustus 2022 di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome Balikpapan.
Pameran ini salah satu rangkaian Peringatan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (HKG) TP PKK ke 50 Tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) 2022 dan dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua TP PKK Kaltim Hj Erni Makmur Hadi Mulyadi yang ditandai dengan pengguntingan pita dengan didampingi Ketua TP PKK Kabupaten/Kota, Senin (1/8/2022) sore di BSCC Dome Balikpapan.
Dikesempatan ini Ketua TP PKK Kutim Hj Siti Robiah menyampaikan pada pameran ini banyak produk-produk unggulan UP2K Kutim yang ditampilkan, seperti craft, Batik Khas Kutim dan juga tas, bahkan ada juga bunga dan tempat tisu yang bahannya dari kerang.
“Untuk makanan, produk unggulan yang kita tampilkan adalah gula aren genjah dari Desa Kandolo Teluk Pandan, gula merah dari Sangkulirang, kemudian ada juga gula gait, ekstrak jeruk lemon yang memiliki banyak manfaat, madu kelulut, amplang batubara dan lainnya,” ujar Hj Siti Robiah.
Dirinya mengatakan di event ini TP PKK Kutim mengenalkan produk-produk UP2K Kutim ke seluruh Kabupaten/Kota yang ada di Kaltim dan diharapkan produk-produk Kutim disukai dan diminati oleh daerah lain.
Sementara itu Wakil Ketua TP PKK Kaltim Hj Erni Makmur Hadi Mulyadi menyampaikan bahwa pameran UP2K ini diharapkan menjadi ajang promosi produk-produk unggulan se Kabupaten/Kota yang ada di Kaltim.
“Selain untuk mempromosikan berbagai produk unggulan, juga sebagai ajang silaturahmi sekaligus berbagi pengalaman,” ujarnya.
Wakil Ketua TP PKK Kaltim Hj Erni Makmur Hadi Mulyadi.
Dirinya menambahkan euforia HKG ini sangat luar biasa, hal ini karena HKG menginjak usia emas yang ke 50 tahun, selain itu karena sudah dua tahun peringatan HKG ditiadakan karena adanya pandemi Covid-19.
“Semoga semua acara bisa berjalan dengan lancar sesuai dengan yang direncanakan dan tetap menjaga protokol kesehatan yang ketat. Saya juga berterimakasih kepada 10 Kabupaten/Kota yang telah berpartisipasi dalam pameran UP2K pada hari ini, semoga ini bisa membantu meningkatkan perekonomian di TP PKK masing-masing daerah,” pungkas Hj Erni Makmur. (G-S02)